Pages

« » « » Get this widget
?max-results=8">Video Category 1'); document.write(" « » « » Get this widget
?max-results="+numposts2+"&orderby=published&alt=json-in-script&callback=showrecentposts2\"><\/script>");

Minggu, 18 Agustus 2013

Barca menggilas Levante 7-0

Barcelona - Barcelona langsung tancap gas di pekan pertama Liga Spanyol setelah menggilas Levante 7-0. Disebut pelatih Gerardo Martino hasil tersebut melebihi ekspektasinya, meski dia yakin Barca bisa lebih baik lagi.

Tanda tanya menaungi penampilan perdana Barcelona di Liga Spanyol terkait pergantian pelatih yang mereka lakukan di musim panas ini. Karena belum punya nama, keputusan manajemen Blaugrana menunjuk Gerardo Martino dipertanyakan. 

Namun pria asal Argentina itu memberi jawaban memuaskan di atas lapangan karena Barca diberinya kemenangan 7-0. Di Camp Nou, Senin (19/8/2013) dinihari WIB, Barca mencetak enam gol di babak pertama dan satu lainnya di babak kedua. Barca disebut sang pelatih telah melebih ekspektasi.

"Tim ini telah melebihi ekspektasi. Kami bisa bermain lebih intens. Kami bisa saja mempertahankan tekanan selama beberapa menit dan kami juga masih punya alternatif dalam membangun serangan," sahut Martino di resmi Barcelona.

"Konsep yang kami bicarakan pada pemain bukan hal yang baru, tapi semua diaplikasikan di atas lapangan. Kami berhasil lagi melakukannya, mengembangkan permainan direct. Ini sebuah pertanda bagus, tapi ini juga masih permulaan," lanjut dia.

Karena baru satu pertandingan terlewati, Martino tak mau jemawa dengan hasil yang diraih timnya. Dia juga menolak kalau Barcelona dikatakan sudah menemukan bentuk permainan terbaiknya.

"Ini masih terlalu dini untuk membuat analisa komprehensif, karena baru 90 menit terlewati. Untuk melihatnya, kami harus menjalani banyak pertandingan," sambung dia.

Sumber: detikSport

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

About